Jenis - jenis Cake
Jenis - Jenis Cake Sponge Cake Ciri khas sponge cake adalah bolu dengan tekstur yang empuk seperti sponge. Metode pembuatan: langkah pertama telur dan gula dikocok hingga mengembang bervolume, untuk mempertahankan volumenya bisa menambahkan emulsifier agar adonan stabil. Setelah adonan mengembang kemudian dimasukkan bahan-bahan lainnya. Pembuatan sponge cake paling rawan bantat, karena adonan ini ringan maka harus diperhatikan saat mencampur mentega cair atau lemak, yaitu dituang perlahan sambil diaduk berputar ke atas dan bawah. Contoh: bolu marmer, bolu tape, bolu ubi cilembu khas sumedang Butter Cake Butter Cake mempunyai ciri lebih padat dari sponge cake. Pemakaian mentega dengan komposisi lebih banyak, sehingga disebut butter cake. Metode pembuatan: Mentega dan gula dikocok terlebih dahulu hingga lembut, kemudian masukkan telur, terigu, dll. Adonan ini tidak mengembang seperti sponge cake, bahan-bahan cukup dikocok hingga lembut. Contoh: cupcake, pound ca